Mengatasi Gagal Login, Login Error, Error Code:226 di Lost Saga Origin CBT dan Grand Launching 6 April 2021
Gravity Game Link meluncurkan tahap close beta test (CBT) game terbaru dari seri Lost Saga dengan judul Lost Saga Origin di Indonesia.
Gravity Game Link meluncurkan game terbaru dari seri Lost Saga dengan judul Lost Saga Origin di Indonesia. Dilihat berdasarkan namanya, Lost Saga Origin merupakan merupakan versi original atau game yang sama dengan game Lost Saga yang dirilis di Indonesia pada tahun 2011 lalu.
Apa itu Lost Saga Origin?
Lost Saga Origin merupakan game online berbasis 3D Action Casual Fighting, yang dimana para pemainnya akan saling bertempur satu sama lain di sebuah arena dengan menggunakan berbagai macam hero dengan kemampuan yang unik. Game yang sama seperti yang pernah dirilis di tanah air sejak 2011, Lost Saga Origin diduga akan membawa beberapa konten terbaru yang menyesuaikan dengan konten update dari Lost Saga di Korea Selatan.
Jika kita sorot balik bahwa Gravity Game Link juga telah merilis Lost Saga Remastered pada November 2020 lalu. Akan tetapi, bila dibandingkan dengan Lost Saga Remastered, dengan kehadiran Lost Saga Origin, diyakini Gravity Game Link akan memanjakan gamer dengan konten dan berbagai macam fitur sehingga memberikan keseruan bermain dan pengalaman bernostalgia bermain game Lost Saga Indonesia.
Mengatasi Error Login pada Lost Saga Origin
Pada saat ini Lost Saga Origin masih berada pada tahap Close Beta Test atau CBT yang berlangsung sejak 16 Maret 2021 - 22 Maret 2021. Pada Tahap CBT ini Lost Saga Origin memberikan banyak event yang nantinya bisa diterima pada peluncuran Grand Launching nanti, diantara lain Booking Nickname, 25 Hero Permanen, dan lain-lain.
Untuk mendapatkannya hadiah event tersebut akun sobat harus mencapai level atau 2Lt kelas 1 atau Pangkat Diamond 1 pada tahap CBT ini. Namun, hingga kini masih banyak dari player mengaku belum bisa melakukan login kedalam game sehingga para player tidak dapat membuat char. Sangat disayangkan jika sobat melewatkan event tahap CBT ini.
Sebelumnya saya pun tidak bisa melakukan login kedalam game, mulai dari Error Code:226, delphine error. Saya sudah mencoba bertanya di Fans Page Lost Saga Origin, Grup di Facebook, bahkan saya mengirimkan sebuah laporan ke Gravity Game Link.
Berikut beberapa spekulasi para player yang mengakibatkan
gagal atau error pada proses login ke dalam game Lost Saga Origin.
- Koneksi lemah
- Provider tidak mendukung
- Harus mematikan Antivirus
- Harus menggunakan mobile hotspot
- Harus menggunakan VPN
- Windows 10 tidak mendukung game Lost Saga Origin
- Harus Update Net Framework
Namun, setelah bereksperimen, saya berhasil mematahkan semua
spekulasi tadi. Berikut akan saya share bagaimana cara mengatasi gagal login
Lost Saga Origin CBT atau Login Error Lost Saga Origin CBT.
1. Buka Launcher Lost Saga Origin terlebih dahulu. Masukan ID dan Password Kamu.
Buka Launcher dan Masukan ID Password |
2. Setelah itu, buka folder game Lost Saga Origin. Klik Kanan pada Shortcut atau icon Lost Saga Origin di dekstop > Pilih Open File Location.
Buka Folder Game Lost Saga Origin |
Cari file bernama lostsaga.exe, Klik Kanan > Pilih Run As Administrator
Cari File lostsaga.exe, lalu jalankan sebagai administrator |
Tunggu loading delphine hingga 100% |
Selanjutnya, Klik Login pada Launcher Lost Saga Origin.
4. Pada saat ini ada 2 software delphine yang berjalan. Langkah berikutnya adalah menutup delphine yang ada di sebelah kanan icon Lost Saga Origin.
5. SELAMAT! Kamu sudah bisa masuk ke dalam ingame.
*Note: saya sarankan untuk pengguna baru atau bagi player yang belum membuat char, segera mengisi nickname. Pengalaman saya, kelamaan mikir nickname akhirnya saya disconnect dan saya harus mengulang cara tadi.
Nah, bagi kalian yang sudah melakukan cara tadi, untuk melakukan login di lain waktu, sudah tidak perlu menggunakan cara ini. Setelah ini kalian bisa menggunakan cara login seperti biasanya (normal).
Mengatasi Delphine Error
- Error Loading Delphine Library
- Error Delphine Code:xxx
- Error crc Delphine
- Dan lain-lain mengenai Delphine
Pdhal udah download terus ikutin caranyaa
saya jg gitu
kalo yg pertama udh sampe buat nickname pas mau buat keluar sendiri