5 Situs Belajar Coding Indonesia Untuk Pemula Gratis
Saat ini sudah banyak tersedia situs belajar coding dan web kursus pemrograman gratis cocok untuk pemula yang tidak memiliki latar belakang IT.
Apakah kamu tidak berasal dari latar belakang IT? Jangan Khawatir! Saat ini sudah tersedia banyak situs yang dapat membantu kamu untuk belajar coding atau programming online secara gratis tanpa harus melalui perkuliahan jurusan IT.
5 Rekomendasi Situs Web Belajar Coding Gratis untuk Pemula
Untuk mulai mempelajari coding atau bahasa pemrograman secara online, kamu bisa mencoba 5 rekomendasi situs belajar coding gratis di bawah ini.
1. Progate
Progate adalah situs gratis yang menawarkan berbagai materi belajar bahasa pemrograman beserta coding untuk pemula. Di Progate kamu akan mempelajari materi coding yang sudah disiapkan dalam satu tampilan browser, kemudian kamu dapat langsung menerapkan apa yang baru saja kamu pelajari.Tentu saja metode belajar dan praktek ini sangat bermanfaat untuk orang non-IT membiasakan diri dengan pemrograman.
Tersedia berbagai bahasa pemrograman yang akan dipelajari seperti;
- HTML,
- CSS,
- PHP,
- Javascript,
- dan masih banyak lagi.
2. Code Academy
Code Academy adalah salah satu situs belajar coding gratis, mulai dari pengenalan, belajar pemrograman dasar, hingga bahasa pemrograman tingkat lanjut. Kamu tidak perlu khawatir jika kamu belum bisa menulis baris kode atau bahkan tidak tahu coding sama sekali karena situs ini akan membantu kamu dari awal. Metodenya interaktif sehingga kamu bisa langsung mengaplikasikan yang baru saja dipelajari.
Beberapa bahasa pemrograman yang dapat dipelajari di Code Academy, yaitu;
- HTML
- CSS
- Javascript
- PHP
- jQuery
- Python
- Ruby
3. W3Schools
W3Schools adalah situs web yang berisi tutorial coding, resource, contoh dan latihan untuk membantu kamu yang sedang ingin mendalami coding. Terdapat banyak pilihan bahasa pemrograman yang bisa kamu pelajari. W3Schools akan memberikan kuis singkat untuk menentukan opsi pembelajaran kamu sesuai seberapa jauh pengetahuan kamu mengetahui dunia coding.
Berikut adalah bahasa pemrograman yang tersedia di W3Schools;
- HTML,
- CSS,
- Javascript,
- SQL dan PHP,
- Python dan Java,
- C++ dan C#,
- dan lain-lain.
4. Coursera
Coursera menawarkan kursus, tutorial, dan resource dasar coding yang diajarkan langsung oleh pengajar dari beberapa kampus terkemuka untuk memastikan kamu bisa mendapatkan pengalaman belajar terbaik di sini. Jika berhasil menyelesaikan kursus ini kamu akan mendapatkan sertifikat yang menyatakan bahwa kamu telah menguasai bahasa pemrograman.
Inilah bahasa pemrograman yang tersedia di Coursera;
- HTML dan CSS,
- Python,
- Java,
- C Language,
- IoT Programming.
5. BitDegree
BitDegree adalah situs web tempat belajar coding yang menyediakan kursus gratis yang membahas berbagai topik, mulai dari programming hingga game development. Ada juga penawaran kursus gamifikasi dimana proses pembelajaran yang interaktif sehingga kamu bisa melakukan sejumlah pencapaian.
Ada banyak bahasa pemgrograman yang dapat dipelajari di BitDegree, yaitu;
- HTML dan CSS
- PHP
- SQL
- Javascript
- jQuery
Akhir Kata
Itu dia beberapa pilihan situs yang memungkinkan kamu untuk belajar coding online gratis. Hampir semua situs tadi menawarkan materi belajar tentang bahasa pemrograman dengan cara yang interaktif, dengan begitu tidak akan membuat kamu cepat jenuh dan pastinya menjadi lebih mudah untuk dipahami.
Meskipun ada materi berbayar, materi gratis yang diberikan situs-situs sudah lebih dari cukup jika kamu ingin mempelajari dasar-dasar coding. Jika kamu ingin meningkatkan lagi pemahaman terhadap bahasa pemrograman, kamu bisa membayar Paket Premium untuk bisa mengakses semua pelajaran.
Kamu tidak perlu mengikuti kursus dari semua website di atas. Pilihlah salah satu dan mulailah mempelajari setiap kursus dan materi yang diberikan dengan sungguh-sungguh. ^^
Tags: Rekomendasi situs, web belajar coding gratis, web belajar programming untuk pemula, Situs Belajar Coding Online.